Bagi Smart People yang sedang menjalankan trading saham, sudah pasti harus menggunakan aplikasi trading saham yang terbaik. Dikatakan terbaik tentu saja karena tidak hanya fitur yang mudah digunakan, namun juga mampu memberi potensi imbal hasil maksimal. Lantas, bagaimana memilih aplikasi trading dengan kualitas terbaik?
Untungnya Aplikasi Trading dengan Fitur Terbaik
Menggunakan aplikasi trading online berkualitas sudah pasti akan membantu Smart People mendulang berbagai imbal hasil yang maksimal. selain itu, ada juga beberapa keuntungan lain yang bisa didapatkan jika menggunakan aplikasi trading terbaik. Berikut di antaranya.
1. Fleksibel
Siapa nih yang cenderung tidak memiliki banyak waktu untuk memantau aktivitas trading? Nah, dengan menggunakan aplikasi trading terbaik, Smart People bisa memanfaatkannya untuk membantu menjalankan trading bahkan secara otomatis. Trading juga bisa dijalankan kapan saja dan di mana saja.
2. Cenderung minim modal
Banyak orang menganggap jika trading online membutuhkan modal yang besar. Padahal sebenarnya, trading online sangat mungkin dimulai dengan modal yang minim sekalipun. Ada lho aplikasi trading dengan deposit awal Rp100,000 bahkan kurang dari itu.
3. Cocok untuk pemula
Kemudahan dan biaya transaksi yang murah sudah pasti akan sangat cocok buat Smart People yang baru masuk dunia trading. Tentunya, Smart People akan bisa memulai trading dengan aman, nyaman, dan tenang tanpa perlu takut dan ragu dengan segala kemungkinan risiko.
Trik Memilih Aplikasi Trading Terbaik
Memilih aplikasi trading saham sejatinya memerlukan kecermatan tinggi. Apalagi, saat ini banyak aplikasi yang mengklaim mempunyai layanan terbaik dengan fitur yang lengkap, padahal kenyataannya tidak demikian. Ada beberapa trik yang bisa dilakukan untuk menentukan aplikasi yang tepat seperti berikut.
1. Pastikan dulu legalitas aplikasi
Hal pertama yang perlu dilakukan untuk menentukan aplikasi yang tepat yakni memastikan kembali apakah aplikasi tersebut sudah terdaftar pada badan yang resmi seperti OJK dan Bappebti. Selengkap apapun fitur yang diklaim, tentu tidak lengkap jika tanpa adanya izin resmi karena tetap saja akan berisiko bagi keberlangsungan trading yang akan Smart People jalankan.
2. Menggunakan akun demo
Di beberapa aplikasi trading, tidak jarang memberi kesempatan kepada para calon nasabah untuk menggunakan akun demo. Akun ini sifatnya sementara dan memang tidak membuka semua fitur yang ada. Akan tetapi, Smart People bisa mencobanya untuk “cek ombak” sebelum mulai benar-benar bertransaksi pada aplikasi trading tersebut.
3. Memastikan testimoni dari pengguna lainnya
Smart People juga perlu memastikan apakah suatu aplikasi trading mempunyai banyak testimoni positif dari banyak pengguna. Testimoni ini dapat diperoleh dari mana saja, baik dari laman berita di Google, ulasan Play Store, komentar media sosial, bahkan dari teman atau saudara Smart People yang sudah pernah menggunakan aplikasi tersebut.
4. Cek juga kelancaran aplikasinya
Aplikasi yang lancar diakses memang sangat direkomendasikan. Coba saja download salah satu aplikasi trading saham, kemudian cek apakah aplikasi tersebut mudah error atau tidak. Jika saat dibuka saja lambat dan tidak merespon dengan baik, maka aplikasi trading tersebut jangan Smart People pilih.
5. Tampilan aplikasi simpel
Interface aplikasi yang simpel sejatinya juga bisa menjadi pertimbangan. Aplikasi dengan tampilan sederhana biasanya lebih ringan namun kualitas konten dan fiturnya begitu memuaskan. Meski simpel, pastikan juga fitur-fitur yang disediakan mudah dipahami.
6. Tanyakan pada customer service
Apabila Smart People bingung dengan fitur yang dimiliki oleh aplikasi trading tersebut, jangan ragu untuk menanyakannya pada pihak layanan konsumen alias customer service. Pilihlah layanan aplikasi dengan customer service yang responsif serta senantiasa memberikan info yang jelas dan solutif.
Fitur Smart Rate Terbaik dari RHB
Siapa sih yang tidak kenal dengan RHB Tradesmart? Nah, aplikasi trading yang satu ini merupakan salah satu aplikasi dengan fitur terbaik sehingga dapat memaksimalkan hasil yang akan didapat oleh para trader. Fitur yang dimaksud diantaranya Smart Fee, Smart Analyzer, Smart Points, hingga Smart Rate.
Fitur Smart Rate menjadi salah satu fitur andalan yang dimiliki oleh RHB. Fitur ini memberi kesempatan bagi para trader dalam mendapatkan fasilitas pembiayaan akun margin dari pihak RHB Sekuritas. Dengan begitu, biaya investasi akan lebih ringan dan rendah.
Di masa promosi selama 3 bulan pertama, bunga margin ini sangat rendah dibandingkan bunga margin dari sekuritas lain, yakni hanya 0.025% per hari. Setelah itu, bunga margin juga masih terbilang ringan, yakni mencapai 0.033% per hari.
Untuk menikmati layanan ini, Smart People perlu membuat akun rekening margin terlebih dahulu. Dengan rekening ini, peluang mendapatkan imbal hasil yang lebih besar meskipun bunga margin ditagih pada awal bulan. Selain itu, Smart People juga tidak perlu melakukan clear out tiap periode, bahkan dapat bertransaksi pada seluruh saham di Margin IDX.
Nah, jika Smart People ingin menikmati berbagai fitur lain dari aplikasi trading saham yang satu ini, segera download aplikasi RHB Tradesmart di Play Store atau App Store. Nikmati juga sejumlah keunggulan yang ditawarkan oleh RHB ya. Selamat mencoba!